Saturday, May 13, 2017

5 Desa Ninja Terkuat dan Desa kecil lainnya

Di Anime Naruto digambarkan banyak sekali tempat tinggal bagi Ninja/Shinobi, bisa disebut tempat tersebut adalah Desa mereka. Untuk itu admin disini akan memberikan Desa-Desa yang ada di Dunia Naruto.

Desa-Desa Besar

Konoha
Konoha

Desa tempat kelahiran dari tokoh utama (Naruto) ini memang disebut-sebut sebagai desa terkuat yang ada di anime Naruto, walau tidak jelas sih antara Kumo dan Konoha mana yang lebih kuat, tapi mimin letakkan di nomer satu, karena desa ini yang paling terkenal. Desa ini terletak di Negara/kawasan Negara api, pemimpin desa ini bergelar Hokage. Di desa ini banyak lahir ninja-ninja kuat nan terkenal, sebut saja Minato Namikaze, Kakashi, Sarutobi Hiruze, dan pahlawan Perang dunia ninja keempat merupakan dari Konoha semua (Uciha Sasuke, dan Naruto Uzumaki).

Kirigakure
Kirigakure

Desa yang satu ini sebelumnya adalah desa ninja yang paling tertutup, karena Yondaimenya (Mizukage ke 4) di pengaruhi oleh Uciha Obito yang menyamar sebagai Madara. Dalam desa ini juga terdapat sistem kasta dalam masyarakat sosialnya, dan tidak jelas strutur dari Ninjanya. Letak desa ini adalah di Negara Air, pemimpinnya bergelar Mizukage. Sekarang desa ini sudah ada di Mizukage ke 5 (Mei Terumi), sehingga kesan dari desa yang tertutup berangsur hilang.

Iwagakure
Iwagakure

Diantara Kage-Kage dari 5 desa terkuat, Jumlah Kage di desa ini masih sangat sedikit yaitu pada akhir cerita hanya memiliki 4 Kage (Kurotsuchi), mungkin ini karena umur dari ninja-ninja disana cukup panjang (termasuk Kagenya). Desa ini terletak di Negara Batu, dan Kagenya bergelar Tsuchikage. Dan desa ini juga pernah berperang dengan desa Konoha di Perang Ninja dunia Ke-3. Ninja yang cukup terkenal dari desa ini adalah Deidara.

Sunagakure
Sunagakure

Daerah dari desa ini merupakan desa yang memiliki wilayah terburuk dengan desa ninja lainnya, sebab kenapa ? Disunagakure hanya terdiri dari pasir-pasir yang dimana sangat sulit untuk mendapat sumber daya alam dan sumber air yang sulit juga. Pemimpin di desa ini bergelar Kazekage, dan menduduki wilayah Negara angin. Desa ini juga merupakan desa yang beraliansi denga Konoha walaupun pernah berkhianat dan menyerang desa Konoha, tapi Konoha dengan kebijaksaanaanya dapat kembali menerima Sunagakure menjadi sahabat Aliansi mereka.

Kumogakure
Sunagakure

Populasi di Desa ini memang sedikit, tapi ekonomi dan militer dari Desa Kumo termasuk yang kuat. Pemimpin di desa ini bergelar Raikage, dan terletak di Negara Petir. Desa ini juga termasuk desa yang pernah perang dengan Konoha, tapi itu semua di masa lalu, sekarang semua desa telah menjadi satu aliansi setelah perang dunia ninja keempat.


Desa kecil Tersembunyi lainyya

Desa Uzushiogakure (Desa Putaran)
Desa Uzushiogakure (Desa Putaran)

Desa yang mana seluruh penduduknya dari klan Uzumaki ini, adalah sahabat dekat dengan Konoha. Karena pendiri Konoha (Hashirama Senju) merupakan satu keturunan dengan Klan Uzumaki. Desa ini juga desa tempat lahir dari ibu Naruto yaitu Uzumaki Khusina dan ibu Nagato yang merupakan Uzumaki juga. Tapi karena desa ini memiliki tehnik segel yang sangat hebat, menyebabkan desa ini sebagai incaran desa-desa lain, sehingga pada suatu serangan desa ini musnah dan anggota desanya banyak yang kabur ke desa-desa lainnya. Oleh sebab itu untuk mengenang desa ini, Konoha sebagai sahabat desa ini memakai tanda spiral milik desa ini untuk pakaian-pakaian ninjanya.

Desa Otogakure (Lindungan Bunyi)
Desa Otogakure (Lindungan Bunyi)

Desa ini merupakan desa yang didirikan oleh mantan shinobi Konoha yaitu Orochimaru. Walaupun berdiri tidak lama namun desa ini memiliki militer yang cukup tangguh, karena sebagian militer/ninja yang dijadikan militer adalah hasil dari experimen dari orochimaru, sehingga mereka memiliki kekuatan yang diatas rata-rata manusia biasa. Dan desa ini juga pernah bersekongkol dengan desa Suna dan menyerang desa Konoha, seperti yang admin sebut sebelumnya.

 Desa Amegakure (Desa Hujan)
Desa Amegakure (Desa Hujan)

Sesuai dengan namanya, di desa ini hujan turun setiap hari, karena daerahnya yang lembab dan di sekitarnya ada lautan, sehingga memungkinkan desa ini turun hujan setiap saat. Desa ini juga seperti desa kecil lainya, dimana jika salah satu dari 5 desa besar diatas berperang maka desa kecil disekitarnya menjadi korban tak terkecuali Amegakure. Desa ini juga porak-poranda ketika Konoha berperang melawan Iwagakure. Desa ini juga termasuk desa yang tertutup setelah dipimpin oleh Pain, dan Jiraya juga mati di Desa ini karena melawan Pain.

Desa Hoshigakure (Desa Bintang)


Nama ini diambil karena didesa ini memiliki meteorit yang jatuh dan memiliki kekuatan yang sangat dahsyat tapi juga memiliki resiko yang tinggi. Dan desa ini juga satu-satunya desa kecil yang berani menamai pemimpinnya dengan nama Kage, yang seharusnya dimiliki oleh kelima Desa besar saja. Sehingga Nama Kage tersebut termasuk nama yang tidak Resmi.

Takigakure
Takigakure

Termasuk desa kecil tapi desa ini juga memiliki Bijuu yang mana umumnya hanya dimiliki oleh 5 desa besar , yaitu Bijuu ekor 7 yang dimiliki oleh Jinchuuriki bernama Fuu. Didesa ini juga ada ninja yang terkenal yaitu salah satu anggota Akatsuki (Kakuzu). Selain itu salah satu tubuh pain juga termasuk dari desa ini.

Kusagakure
Kusagakure

Desa fiktif yang satu ini memang tidak banyak diketahui informasinya oleh Mimin hehehhe. Tapi pernah suatu ketika Zetsu salah satu anggota Akatsuki memakai lambang dari Desa ini. Dan Desa ini juga pernah muncul di salah satu Ova dari Naruto.

Yugakure
Yugakure

Desa ini adalah sumber dari penganut agma Jashin, yang mana agama ini memuja setan dan tidak akan bisa mati walaupun orang itu dipenggal kepalanya atau dipotong tubuhnya. Salah satu ninja yang terkenal dari Desa ini adalah anggota Akatsuki yaitu Hidan.

Kemurigakure
Kemurigakure

Salah satu desa fiktif yang ada di anime Naruto. Desa ini memulai debutnya di anime Naruto ketika ada 3 orang ninja dari desa ini yang akan membunuh Kakashi tetapi selalu Gagal. Mungkin desa ini muncul hanya untuk lawakan dari Masashi Kishimoto.

0 komentar:

Post a Comment